Ivo art

Ivo art
Tobit 13

Senin, 06 Maret 2017

Kitab Bilangan

KITAB BILANGAN
Oleh: Marianus Ivo Meidinata

Tindakan dan perkataan apa yang diulang masing-masing 3 kali dalam bab 22-24 ?
Berapa kali Musa berdoa bagi umat/ orang lain dalam perjalanan melewati padang gurun (dalam bab 11-21) ?
Hal-hal pokok apa (Bil 24: 5 dan 18, 19) yang perlu saya ketahui tentang puisi atau seni yang berkata? Sebutkan apa pokoknya dan kata-katanya!
Jawaban
Tindakan yang diulangi 3 kali dalam bab 22-24 :
Bileam memukul keledainya karena respon kaledainya ketika melihat Malaikat TUHAN.
22:23 Ketika keledai itu melihat Malaikat TUHAN berdiri di jalan, dengan pedang terhunus di tangan-Nya, menyimpanglah keledai itu dari jalan dan masuk ke ladang. Maka Bileam memukul keledai itu untuk memalingkannya kembali ke jalan.
22:25 Ketika keledai itu melihat Malaikat TUHAN, ditekankannyalah dirinya kepada tembok, sehingga kaki Bileam terhimpit kepada tembok. Maka ia memukulnya pula.
22:27 Melihat Malaikat TUHAN meniaraplah keledai itu dengan Bileam masih di atasnya. Maka bangkitlah amarah Bileam, lalu dipukulnyalah keledai itu dengan tongkat.

Bileam memberkati Israel
24:10 Lalu bangkitlah amarah Balak terhadap Bileam dan dengan meremas-remas jarinya berkatalah ia kepada Bileam: "Untuk menyerapah musuhku aku memanggil engkau, tetapi sebaliknya sampai tiga kali engkau memberkati mereka.

Mendirikan tujuh mezbah dan mempersembahankan tujuh ekor lembu jantan dan tujuh ekor domba jantan.
23:2 Balak melakukan seperti yang dikatakan Bileam, maka Balak dan Bileam mempersembahkan seekor lembu jantan dan seekor domba jantan di atas setiap mezbah itu.
23:14 Lalu dibawanyalah dia ke Padang Pengintai, ke puncak gunung Pisga; ia mendirikan tujuh mezbah dan mempersembahkan seekor lembu jantan dan seekor domba jantan di atas setiap mezbah itu.
23:30 Lalu Balak melakukan seperti yang dikatakan Bileam, maka ia mempersembahkan seekor lembu jantan dan seekor domba jantan di atas setiap mezbah itu.


Bileam mengucapkan sanjak kepada/ di depan Balak (bukan di depan orang Israel yang berkemah)
23:7 Lalu Bileam mengucapkan sanjaknya, katanya: "Dari Aram aku disuruh datang oleh Balak, raja Moab, dari gunung-gunung sebelah timur: Datanglah, katanya, kutuklah bagiku Yakub, dan datanglah, kutuklah Israel.
23:18 Lalu diucapkannyalah sanjaknya, katanya: "Bangunlah, hai Balak, dan dengarlah; pasanglah telingamu mendengarkan aku, ya anak Zipor.
24:15 Lalu diucapkannyalah sanjaknya, katanya: "Tutur kata Bileam bin Beor, tutur kata orang yang terbuka matanya;

Perkataan yang diulangi 3 kali dalam bab 22-24 :
Perkataan yang diulangi 3 kali dengan sama persis tidak ada. Ada satu hal perkataan yang hampir sama namun agak berbeda makna. Yaitu:
22:20 Datanglah Allah kepada Bileam pada waktu malam serta berfirman kepadanya: "Jikalau orang-orang itu memang sudah datang untuk memanggil engkau, bangunlah, pergilah bersama-sama dengan mereka, tetapi hanya apa yang akan Kufirmankan kepadamu harus kaulakukan."
22:35 Tetapi Malaikat TUHAN berfirman kepada Bileam: "Pergilah bersama-sama dengan orang-orang itu, tetapi hanyalah perkataan yang akan Kukatakan kepadamu harus kaukatakan." Sesudah itu pergilah Bileam bersama-sama dengan pemuka-pemuka Balak itu.
23:26 Tetapi Bileam menjawab Balak: "Bukankah telah kukatakan kepadamu: Segala yang akan difirmankan TUHAN, itulah yang akan kulakukan."

Musa berdoa bagi umat/ orang lain (dalam bab 11-21) sebanyak 5 kali dalam perjalanan melewati padang gurun. Antara lain:
11:2  Lalu berteriaklah bangsa itu kepada Musa, dan Musa berdoa kepada TUHAN; maka padamlah api itu.
12:13 Lalu berserulah Musa kepada TUHAN: "Ya Allah, sembuhkanlah kiranya dia."
14:19 Ampunilah kiranya kesalahan bangsa ini sesuai dengan kebesaran kasih setia-Mu, seperti Engkau telah mengampuni bangsa ini mulai dari Mesir sampai ke mari."
16:22 Tetapi sujudlah mereka berdua dan berkata: "Ya Allah, Allah dari roh segala makhluk! Satu orang saja berdosa, masakan Engkau murka terhadap segenap perkumpulan ini?"
21:7 Kemudian datanglah bangsa itu mendapatkan Musa dan berkata: "Kami telah berdosa, sebab kami berkata-kata melawan TUHAN dan engkau; berdoalah kepada TUHAN, supaya dijauhkan-Nya ular-ular ini dari pada kami." Lalu Musa berdoa untuk bangsa itu.






Hal-hal pokok dan kata-kata dari puisi atau seni :
Bil 24: 5
Alangkah indahnya kemah-kemahmu, hai Yakub,
dan tempat-tempat kediamanmu, hai Israel!
Ada pengulangan kata-kata yang berguna untuk penegasan (sekaligus mudah diingat)
“kemah-kemahmu, hai Yakub”  dan  “tempat-tempat kediamanmu, hai Israel”.

Puisi 2 larik
Alangkah indahnya kemah-kemahmu, hai Yakub,  larik 1
dan tempat-tempat kediamanmu, hai Israel!  larik 2
Termasuk dalam paralelisme sinonim
Alangkah indahnya / kemah-kemahmu,/ hai Yakub,
dan tempat-tempat kediamanmu,/ hai Israel!

Bahasa metafor
“dan tempat-tempat kediamanmu, hai Israel!”  Israel memiliki rumah/ tempat kediaman. Seakan Israel adalah manusia/ hidup.

Bil 24: 18-19
Maka Edom akan menjadi tanah pendudukan
dan Seir akan menjadi tanah pendudukan -- musuh-musuhnya itu.
Tetapi Israel akan melakukan perbuatan-perbuatan yang gagah perkasa,
dan dari Yakub akan timbul seorang penguasa,
yang akan membinasakan orang-orang yang melarikan diri dari kota."

Pada Bil 24: 18a-18b
Paralelisme ini berdiri sendiri, karena ada tanda titik di bagian akhir.

Maka Edom akan menjadi tanah pendudukan
dan Seir akan menjadi tanah pendudukan -- musuh-musuhnya itu.  ( ada tanda titik)

Ada pengulangan kata-kata yang berguna untuk penegasan (sekaligus mudah diingat)
“Edom akan menjadi tanah pendudukan”  dan
“Seir akan menjadi tanah pendudukan “


Puisi 2 larik
Maka Edom akan menjadi tanah pendudukan  larik 1
dan Seir akan menjadi tanah pendudukan -- musuh-musuhnya itu.  larik 2

Termasuk dalam paralelisme sinonim.
Maka/ Edom/ akan menjadi tanah pendudukan
dan Seir/ akan menjadi tanah pendudukan /-- musuh-musuhnya itu.


Pada Bil 24: 18c-19
Puisi ini merupakan satu kesatuan, walaupun berbeda ayat. Diawali oleh ayat 18c dan diakhiri oleh ayat 19 (ada tanda titik).

Tetapi Israel akan melakukan perbuatan-perbuatan yang gagah perkasa, awal puisi
dan dari Yakub akan timbul seorang penguasa,
yang akan membinasakan orang-orang yang melarikan diri dari kota."  ada tanda titik.

Puisi 3 larik
Tetapi Israel akan melakukan perbuatan-perbuatan yang gagah perkasa, larik 1
dan dari Yakub akan timbul seorang penguasa,  larik 2
yang akan membinasakan orang-orang yang melarikan diri dari kota."  larik 3 (karena posisi menjorok ke depan).

Termasuk dalam paralelisme sintesis
Tetapi Israel akan melakukan perbuatan-perbuatan yang gagah perkasa,
dan dari Yakub akan timbul seorang penguasa,
yang akan membinasakan orang-orang yang melarikan diri dari kota."

Ketiga larik diatas membentuk satu kesatuan gambaran meskipun gagasannya berbeda. Perbuatan akan membinasakan orang-orang yang melarikan diri dari kota digambarkan dengan kata-kata ‘akan melakukan perbuatan-perbuatan yang gagah perkasa’ dan ‘akan timbul seorang penguasa’.

Ada pengulangan kata-kata yang berguna untuk penegasan (sekaligus mudah diingat)
Tetapi Israel akan melakukan perbuatan-perbuatan yang gagah perkasa,
dan dari Yakub akan timbul seorang penguasa,
yang akan membinasakan orang-orang yang melarikan diri dari kota."

Sajak akhir berirama (bunyi enak didengarkan dan indah).
Tetapi Israel akan melakukan perbuatan-perbuatan yang gagah perkasa,
dan dari Yakub akan timbul seorang penguasa,
yang akan membinasakan orang-orang yang melarikan diri dari kota."



Bil 24: 18-19
Dapat dikatakan puisi ini termasuk paralelisme antitesis (jika disatukan).
Maka Edom akan menjadi tanah pendudukan
dan Seir akan menjadi tanah pendudukan -- musuh-musuhnya itu.
(berlawanan dengan)
Tetapi Israel akan melakukan perbuatan-perbuatan yang gagah perkasa,
dan dari Yakub akan timbul seorang penguasa,
yang akan membinasakan orang-orang yang melarikan diri dari kota."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar